Spesifikasi Lenovo Tab 10 X103F, Tablet Layar Lebar Murah 2 Jutaan

Spesifikasi Lenovo Tab 10 X103F, Tablet Layar Lebar Murah 2 Jutaan – Baru-baru ini Lenovo secara resmi telah memperkenalkan produk tablet PC Android terbaru bernama Lenovo Tab 10 X103F. Seperti namanya, tablet tersebut punya layar jumbo berukuran 10 inci. Spesifikasi yang dimiliki oleh tablet ini masuk ke kelas menengah.

Dimensi yang dimiliki oleh smartphone Lenovo Tab 10 X103F ini mencapai 247 x 171 x 9 mm dengan bobot sekitar 570 gram. Dengan dimensi yang cukup lebar tersebut, nampaknya tablet ini sangat cocok digunakan untuk aktivitas multimedia seperti menonton film ataupun bermain game. Seperti yang telah kami katakan tadi, tablet ini punya bentang layar seluas 10,1 inci. Layar tersebut membawa resolusi 1280 x 800 piksel dengan kerapatan 150 ppi.

Teknologi layar yang digunakan adalah IPS LCD kapasitif 16 juta warna. Sayangnya sampai berita ini diterbitkan, masih belum ada kabar lebih jelas mengenai keberadaan antigoresnya. Yang pasti tablet ini telah ditenagai oleh prosesor quad core jenis Qualcomm Snapdragon 210 APQ8009 yang punya kecepatan sebesar 1,3 GHz.lenovo-tab-10-x103fProsesor tersebut dikawinkan dengan sebuah pengolah grafis jenis Adreno 304 lengkap dengan RAM sebesar 1 GB. Sistem operasi yang digunakan oleh tablet ini Android v 6.0 Marshmallow. Sistem operasi tersebut disematkan ke dalam sebuah penyimpanan internal berkapasitas 16 GB.

Jika pengguna tablet ini kurang puas dengan space penyimpanan tersebut, Lenovo menyediakan sebuah slot micro SD yang sanggup menampung data dengan kapasitas hingga 32 GB. Tak hanya itu saja, tablet PC Android asal China ini juga telah dibekali dengan dua buah kamera.

Kamera utama atau kamera belakang smartphone ini punya resolusi 5 megapixel tanpa dukungan LED flash. Sedangkan kamera kedua alias kamera depan yang dimiliki oleh tablet ini punya resolusi 2 megapixel. Sayangnya tablet ini tak dilengkapi dengan slot SIM card alias wifi only.

Semua fitur dan fasilitas yang ditawarkan oleh tablet ini ditopang oleh baterai jumbo yang dapat bertahan hingga 10 jam. Bagi anda yang tertarik untuk meminang tablet Lenovo Tab 10 X103F ini bisa mendapatkannya dengan harga murah, hanya sekitar 2,5 jutaan saja. Tablet ini tersedia dalam dua varian warna yakni black dan gray.

Spesifikasi Lenovo Tab 10 X103F, Tablet Layar Lebar Murah 2 Jutaan | Irfan Wahyu Permana | 4.5