Harga Advan i45, Smartphone 4G Tangguh Cuma 800 Ribuan

Harga Advan i45, Smartphone 4G Tangguh Cuma 800 Ribuan – Perusahaan produsen smartphone lokal, Advan lagi-lagi kembali memperkenalkan sebuah smartphone Android anyar. Kali ini giliran smartphone entry level terbaru bernama Advan i45 yang unjuk gigi. Smartphone tersebut punya spek entry level yang mumpuni namun dibandrol dengan harga murah.

Smartphone lokal yang satu ini punya ukuran layar yang tak terlalu lebar, hanya 4,5 inci saja. Layar tersebut hadir dengan dukungan panel TFT kapasitif beresolusi 480 x 800 piksel. Walaupun tak terlalu istimewa, namun pengguna tetap bisa memandang layar smartphone ini dengan nyaman, karena kualitas gambarnya pun tak seburuk yang dipikirkan. Yang terpenting smartphone ini punya bobot yang ringan.

Menilik ke sektor dapur pacu, anda akan dipertemukan dengan sebuah prosesor MediaTek MT6735M quad core yang punya clock speed 1,0 GHz. Prosesor tersebut diperkuat RAM berkapasitas 1 GB lengkap dengan dukungan pengolah grafis mumpuni jenis Mali-T720. Engine tersebut mampu menjadikan smartphone ini handal menjalankan berbagai macam aplikasi Android.Advan i45Sistem operasi yang ditanam dalam smartphone Advan i45 ini adalah Android versi 5.0 Lollipop. Sistem operasi tersebut disuntikkan ke dalam sebuah penyimpanan internal yang memiliki kapasitas 8 GB. Memori tersebut tentunya juga dilengkapi dengan sebuah slot microSD up to 32 GB.

Bagi anda yang suka berfoto-foto menggunakan smartphone bisa memanfaatkan kamera utama beresolusi 5 megapixel + LED yang dimiliki oleh Advan i45. Kamera depan yang dibawa oleh smartphone ini juga tak kalah mantap, yakni sama-sama memiliki resolusi 5 megapixel.

Walaupun harga smartphone ini terbilang murah, namun fitur konektivitas yang ditawarkan sangatlah lengkap mulai dari wifi, GPS, sampai dengan dukungan jaringan 4G LTE. Sedangkan baterai pendukung yang dimiliki oleh smartphone terbaru Advan ini hanya punya kapasitas 1.600 mAh saja.

Penasaran dengan harga Advan i45? Berdasarkan informasi terupdate yang kami peroleh bahwa smartphone lokal keren ini akan dijual di pasaran dengan harga yang super duper murah, yakni sekitar 800 ribuan saja untuk setiap unitnya. Jika anda beruntung akan mendapatkan bonus-bonus keren dari penjual.

Harga Advan i45, Smartphone 4G Tangguh Cuma 800 Ribuan | Irfan Wahyu Permana | 4.5