3 Aplikasi Game Psikotes Android Terbaik
Aplikasi Game Psikotes Android Terbaik – Untuk anda para pencari kerja atau mungkin yang telah bekerja pasti tidaklah aneh lagi dengan apa yang namanya psikotes. Psikotes ini sering digunakan oleh banyak perusahaan untuk menyaring calon karyawan yang akan bekerja diperusahaan mereka. Psikotes ini jjuga sering digunakan untuk menyaring para CPNS. Tak sedikit orang yang gagal dalam tes ini karena tidak mengetahui bagaimana cara menghadapi dan mengerjakan psikotes yang mereka hadapi.
Oleh karena itu anda tentu perlu mengetahui bagaimana cara mengisi soal-soal psikotes. Tak hanya sekedar mengetahuinya saja, anda tentu perlu juga melakukan latihan mengerjakan soal-soal psikotes. Pada zaman sekarang ini anda tentu tidak perlu ribet mencar buku tentang psikotes.
Baca Juga : Mengapa Harus Belanja di 1688.com Indonesia
Anda cukup mencarinya diwarnet atau rumah macam-macam psikotes dan soal latihannya. Tapi jika anda memiliki handphone android anda cukup mencari aplikasi yang berhubungan dengan hal psikotes ini. Kali ini kita memang akan membahas aplikasi game psikotes untuk handphone android. Tak perlu berpanjang lebar lagi inilah beberapa Aplikasi Game Psikotes Android Terbaik.
- Aplikasi Psikotes Online
Dibuatnya aplikasi ini memang sengaja diciptakan untuk mereka yang ingin melakukan latihan psikotes. Soal-soal yang terdapat aplikasi ini merupakan soal-soal yang diambil dari banyak sekali sumber. Soal dalam aplikasi ini juga sudah banyak dipakai diujian-ujian psikotes. Test yang terdapat dalam aplikasi ini diantaranya Test Analogi Verbal, Lawan Kata (Antonim), Persamaan Kata (Sinonim), Deret Angka juga Huruf, Hitung Cepat serta Kemampuan Teknikal.
- Aplikasi Panduan Psikotes
Aplikasi ini merupakan aplikasi kreasi dari anak bangsa. Aplikasi yang satu ini dibuat oleh seorang mahasiswa Uin Alaudin Makasar. Dalam aplikasi ini memang dirancang untuk mereka yang yang akan mengikuti psikotes. Belajar psikologi yang berhubungan dengan rekruitmen pegawai untuk BUMN, CPNS, atau mungkin sekedar menjadi pegawai perusahaan swasta terdapat dalam aplikasi ini. Aplikasi ini membahas mengenai beberapa tes, tes-tes yang terdapat dalam aplikasi diantaranya adalah Tes Analitik, Tes Logika, Tes Persepsi Gambar, Tes Penalaran Simbol, Tes Deret Bilangan, dan tes lainnya. Cara untuk mengerjakannya pun terdapat dalam aplikasi ini.
- Aplikasi Tes IQ & Tes Psikologi
Selain psikotes dalam aplikasi ini juga terdapat beberapa tes lainnya seperti test sifat, kepribadian, dan IQ. Setiap minggu aplikasi ini selalu melakukan update untuk soal-soal didalam sebagai pencegahan keluarnya soal yang itu-itu saja. Test-test inilah yang ada dalam aplikasi ini Test Kepribadian, Test Akademik, Test Potensi Akademik, Tes Pekerjaan, Tes Percintaan, Tes Asah Otak, serta ada lagi tes yang menarik yaitu Tes Kemalasan.
Itulah 3 aplikasi yang bisa anda gunakan untuk melatih kemampuan psikotes anda. Terima kasih telah membaca artikel ini. semoga artikel ini bisa bermanfaat bagi anda yang mebacanya.