Spesifikasi ChampOne C1 4G, HP 4G LTE Termurah Cuma 99 Ribuan

Spesifikasi ChampOne C1 4G, HP 4G LTE Termurah Cuma 99 Ribuan – Beberapa waktu lalu, dunia smartphone sempat digegerkan dengan kemunculan smartphone super murah bernama ChampOne C1 4G. Kabarnya smartphone tersebut dijual dengan harga yang sangat-sangat murah, yakni Rs. 501 atau setara dengan 99 ribuan.

Ya, smartphone asal India tersebut memang akan dijual dengan harga 99 ribuan selama masa promo agar menjadi viral. Namun saat sudah kembali ke harga normal, harga jual dari smartphone ChampOne C1 4G ini adalah Rs. 8.000 atau setara dengan 1,5 jutaan. Dengan harga yang terbilang sangat murah tersebut, apa saja yang bisa kita dapat saat membeli smartphone ini? Jika anda ingin tahu, lihat info spesifikasi ChampOne C1 4G di bawah ini.

Smartphone asal India ini punya bentang layar seluas 5,0 inci dengan panel IPS LCD. Layar tersebut memiliki resolusi HD 720 x 1280 piksel dengan kerapatan 294 piksel per inci. Layar tersebut terbilang lumayan bagus, namun masih belum dilengkapi dengan antigores seperti Gorilla Glass atau Dragontrail.ChampOne C1 4GProsesor yang digunakan oleh smartphone ini adalah prosesor jenis MediaTek MT6735 quad core yang mempunyai kecepatan 1,3 GHz. Prosesor tersebut diperkuat oleh RAM sebesar 2 GB sehingga mampu menjalankan tugas multitasking dengan lancar. Menjalankan game-game kelas menengah menggunakan smartphone ini juga terasa cukup nyaman.

ChampOne juga telah melengkapi smartphone barunya ini dengan sebuah memori internal berkapasitas 16 GB. Selain itu juga terdapat sebuah slot micro SD yang sanggup menampung data dengan kapasitas up to 64 GB. Sayangnya OS yang digunakan masih terbilang ketinggalan, yakni Android versi 5.1 Lollipop.

Kamera utama yang disematkan pada smartphone ini punya resolusi 8 megapixel dan dilengkapi sebuah LED flash. Di bagian depan smartphone ini juga terdapat sebuah kamera selfie yang mempunyai resolusi 5 megapixel. Walaupun murah, smartphone ini sudah dilengkapi dengan fitur 4G LTE dan dual SIM.

Semua fitur yang ada pada smartphone ChampOne C1 4G ini ditopang oleh sebuah baterai yang memiliki kapasitas 2.500 mAh. Bagaimana, tertarik dengan smartphone ini? Jika anda tertarik ingin meminang smartphone ini harus membeli langsung dari India karena memang tidak dipasarkan di Indonesia.

Spesifikasi ChampOne C1 4G, HP 4G LTE Termurah Cuma 99 Ribuan | Irfan Wahyu Permana | 4.5