Kelebihan dan Kekurangan Intex Aqua Prime 4G
Kelebihan dan Kekurangan Intex Aqua Prime 4G – Pabrikan smartphone yang berasa dari negara India, Intex Technologies baru saja meluncurkan sebuah smartphone anyar bernama Intex Aqua Prime 4G. Sama seperti namanya, smartphone tersebut merupakan smartphone entry level yang sudah mendukung jaringan 4G LTE.
Desain yang dimiliki oleh smartphone ini cukup keren dengan dimensi 154 x 77 x 7 mm. Sedangkan bobot yang dimiliki oleh smartphone ini mencapai 158 gram. Hadir dengan membawa layar lebar 5,5 inci menjadikan smartphone ini tak begitu nyaman digunakan dengan satu tangan. Selain itu smartphone ini juga cukup susah dimasukkan dalam saku.
Melirik ke bagian dapur pacu smartphone ini, anda akan menemukan sebuah prosesor MediaTek MT6735P yang berpadu dengan RAM sebesar 1 GB. Smartphone Intex Aqua Prime 4G juga telah menggunakan sistem operasi yang terbilang baru, yakni Android Marshmallow versi 6.0.Beberapa fitur menarik juga disematkan pada smartphone murah berlayar lebar ini. Jika anda ingin tahu informasinya lebih lanjut, silahkan simak baik-baik ulasan mengenai spesifikasi dan harga lengkap beserta review kelebihan dan kekurangan Intex Aqua Prime 4G berikut ini.
Kelebihan Intex Aqua Prime 4G
- Desain terlihat simpel dan elegan
- Punya layar IPS On Cell lega dengan ukuran 5,5 inci beresolusi HD 720p
- Performa lumayan oke karena menggunakan prosesor MediaTek MT6735P quad core
- Tidak begitu ngelag karen didukung RAM sebesar 1 GB
- Sudah menggunakan sistem operasi baru yakni Android 6.0 Marshmallow
- Punya memori internal 8 GB dan didukung slot micro SD lega up to 32 GB
- Memiliki kamera belakang bagus dengan resolusi 8 MP lengkap dengan dual tone LED flash
- Punya kamera depan 2 megapixel yang sudah dilengkapi LED flash
- Support fitur dual SIM di jaringan 4G LTE
- Ditopang baterai dengan kapasitas lumayan besar, yakni 2.800 mAh
- Tersedia banyak pilihan warna yakni White, Golden, dan Gray
- Harga relatif murah berada di angka 1 jutaan
Kekurangan Intex Aqua Prime 4G
- Layar belum dilindungi oleh antigores
- Baterai masih belum fast charging
- Belum support sensor fingerprint dan gyro untuk VR
- Material masih terbuat dari bahan plastik
Itulah tadi ulasan singkat mengenai kelebihan dan kekurangan yang dimiliki oleh smartphone smartphone asal India Intex Aqua Prime 4G. Semoga ulasan tadi dapat membantu anda dalam memilih smartphone terbaik yang sesuai kebutuhan. Sampai jumpa dan jangan lupa share info kelebihan dan kekurangan Intex Aqua Prime 4G ini.