Harga Meizu M3e, HP 2 Jutaan dengan CPU Helio P10 dan RAM 3 GB

Harga Meizu M3e, HP 2 Jutaan dengan CPU Helio P10 dan RAM 3 GB – Sebagai salah satu pesaing terberat dari Xiaomi, Meizu ternyata juga tak mau kalah. Terbukti baru-baru ini Meizu rajin meluncurkan beberapa smartphone terbaru, salah satunya adalah Meizu M3e yang punya spesifikasi mantap dan harga cukup terjangkau.

Smartphone terbaru Meizu ini memiliki dimensi 153,6 x 75,8 x 7,9 mm serta bobot 172 gram. Terbilang cukup besar, mengingat ukuran layar dari smartphone ini juga besar. Meizu M3e memiliki bentang layar seluas 5,5 inci dengan resolusi 1080 x 1920 piksel full HD. Kombinasi resolusi dan ukuran layar tersebut mampu menghasilkan kerapatan 401 piksel per inci. Panel atau teknologi yang digunakan oleh layar smartphone ini adalah IPS kapasitif LCD.

Layar tersebut juga sudah dilapisi dengan kaca melengkung 2.5D. Di sektor dapur pacu, terdapat sebuah prosesor gahar jenis Mediatek MT6755 Helio P10 quad core yang mempunyai kecepatan 1,8 GHz. Meizu juga melengkapi prosesor tersebut dengan sebuah pengolah grafis jenis Mali-T860MP2 dan juga RAM jumbo berkapasitas 3 GB.Meizu M3eMemori internal yang dimiliki oleh smartphone terbaru Meizu ini punya kapasitas 32 GB. Jika masih merasa kurang dengan space tersebut, anda bisa menambahkan sebuah slot micro SD yang kabarnya sanggup menampung data dengan kapasitas hingga 128 GB. Sayangnya OS yang digunakan smartphone ini masih Android v 5.1 Lollipop dengan Flyme UI.

Di sisi depan smartphone, terdapat kamera selfie yang memiliki resolusi 5 megapixel. Sedangkan di sisi belakangnya terdapat kamera utama yang mempunyai resolusi 13 megapixel lengkap dengan dukungan dual tone LED flash, aertureĀ f/2.2, dan juga PDAF. Selain itu smartphone ini juga sudah mendukung jaringan 4G LTE.

Selain itu smartphone asal Tiongkok ini juga telah dibekali dengan berbagai macam fitur unggulan seperti fingerprint sensor, sensor gyroscope untuk virtual reality, sampai dengan baterai besar 3.100 mAh berteknologi fast charging. Tentunya anda semua penasaran bukan dengan harga Meizu M3e? Menurut informasi yang kami dapatkan bahwa smartphone keren dan gahar ini akan dijual di pasaran dengan harga 2,5 jutaan.

Harga Meizu M3e, HP 2 Jutaan dengan CPU Helio P10 dan RAM 3 GB | Irfan Wahyu Permana | 4.5