4 Cara Membedakan Android Asli dan Palsu Dengan Pasti

Cara Membedakan Android Asli dan Palsu Dengan Pasti – Di pasaran hari ini banyak sekali beredar HP tiruan yang dibandrol dengan harga murah. Biasanya harganya sangat jauh dibawah harga aslinya, harga asli yang biasanya 3 jutaan, bisa dibandrol dengan harga satu jutaan saja. Hal ini tentu saja perlu kamu curigai. Pasalnya, selain merugikan membeli HP palsu juga tidak akan tahan lama dipakainya. Sehingga bisa lebih mubazir, dan fasilitas keren yang harusnya kamu dapatkan dalam android merk tersebut pupus sudah.

Biasanya yang sering menjadi incaran pemalsuan ponsel android adalah Samsung Galaxy series. Karena memang Samsung sangat banyak peminatnya di Indonesia. Selain karena kualitasnya yang sudah teruji, fitur-fiturnya juga sudah sangat keren dan canggih. Body-nya juga memiliki tampilan yang khas dari Samsung, sehingga saat melihatnya dari jauh, orang sudah bisa tahu kalau itu adalah produk dari Samsung. Apalagi keluaran barunya sekarang yang semakin keren dan canggih, dengan layar super bening dan kualitas kamera yang tidak diragukan lagi.

Cara Membedakan Android Asli dan Palsu

Meskipun begitu, tidak menutup kemungkinan HP lainpun menjadi incaran para imitator untuk dibuat versi tiruannya. Maka dari itu, kamu harus tahu cara membedakan android asli dan palsu. Jika kita tanyakan langsung ke konter atau tempat kamu beli, bisa saja mereka tidak mengatakan yang sebenarnya, jadi lebih baik kamu cari tahu sendiri sebelum membeli ponsel.

Agar kamu bisa lebih tahu cara membedakan android asli dan palsu, artikel di bawah ini akan memberi tahu kamu bagaimana membedakan keduanya. Karena memang replika dan yang asli biasanya tidak bisa dibedakan. Berikut adalah cara membedakan android asli dan palsu dengan pasti.

Cara Membedakan Android Asli dan Palsu Dengan Pasti

  • Membeli Ponsel di Gerai Resmi

Dengan membeli ponsel di gerai resmi, selain mendapatkan jaminan keaslian biasanya juga ada garansi jika HP yang kamu beli ternyata rusak. Jadi membeli di gerai resmi adalah solusi utama agar tidak mendapatkan HP palsu atau replika.

  • Pastikan Membeli di Toko Yang Terpercaya

Jikapun tidak ada gerai ponsel tersebut di kota kamu, pastikan membeli di tempat-tempat yang sudah terpercaya. Jika kamu beli di toko online pun, pastikan toko online tersebut sudah memiliki reputasi bagus. Kamu bisa melihat review pembelian dari customer lain di bagian kolom tanggapan. Atau biasanya, sebagian toko online memberikan reputasi berupa bintang pada toko online yang tergabung di dalamnya.

  • Jangan Tergiur Harga Murah

Seperti yang sudah diutarakan sebelumnya, pastikan untuk tidak tergiur dengan harga murah. Ponsel yang di pasaran biasa dibandrol dengan harga 7 juta, dan ternyata bisa kamu beli harga gressnya dengan 1 juta, patut kamu curigai. Biasakan untuk membandingkan harga terlebih dahulu sebelum membeli ponsel. Jika di toko online lain ternyata perbandingan harganya tidak terlalu jauh, kamu mungkin bisa percaya. Tetapi jika jauh bahkan di atas 50% kamu patut curiga.

  • Cek IMEI

Setiap ponsel memiliki nomer IMEI yang diberikan dari perusahaan resminya. Dan setiap IMEI dari ponsel akan berbeda-beda. Untuk itu kamu bisa cek IMEI kamu dengan cara memanggil *#06#. Maka akan muncul nomer IMEI ponsel android kamu. Setelah nomor IMEI muncul, catat IMEI itu dan Cek IMEI tersebut di Imei Info. Cek IMEI adalah salah satu cara membedakan hp android dan palsu yang sangat akurat.

Untuk ponsel samsung jika kamu memanggil *#0*# maka akan mucul tampilan seperti di bawah ini, dan dipastikan android replika tidak akan memilikinya:

samsung

Intinya kamu jangan tergoda dengan harga HP yang murah. Karena harga selalu menjamin kualitas yang ada di dalamnya. Pastikan untuk berhati-hati saat membeli barang seperti smartphone ini. Semoga cara membedakan hp android asli dan palsu ini bisa menambah pengetahuan kamu saat akan membeli ponsel android.

4 Cara Membedakan Android Asli dan Palsu Dengan Pasti | Iis Nurhayati | 4.5