3 Aplikasi Penambah RAM Android Terbaik
Aplikasi Penambah RAM Android Terbaik – Terkadang pengguna android mesti dibuat kesal karena ponsel yang mulai lemot. Hal ini biasanya karena terlalu banyak aplikasi atau bisa jadi karena multitasking saat menggunakan aplikasi. Tentu saja akan sangat menghambat kita saat sedang menggunakan smartphone karena RAM yang ternyata tidak bisa menampung lagi aplikasi dan memori kita yang penuh.
Hari ini vendor smrtphone tidak ingin kehilangan moment ini untuk membantu para pengguna android dengan menciptakan aplikasi pihak ketiga yang bisa membantu menambah RAM android. Berikut adalah tiga aplikasi penambah RAM android terbaik di tahun ini.
- Smart RAM Booster Pro
Aplikasi Smart RAM Booster Pro akan sangat membantu untuk menambah RAM Android. Dengan aplikasi ini kamu bisa menambah RAM sekaligus memaksimalkan kinerja memori internal. Kamu juga bisa membersihan junk file dan chache yang tidak penting yang bisa menguras RAM, dengan satu kali tap. Aplikasi ciptaan tim AntTek – Root Uninstaler ini sudah bisa digunakan di android 2.2 ke atas.
- RAM Manager Pro
Aplikasi penambah RAM Android yang satu ini cukup bisa menjadi andalan kamu untuk menambah kapasitas RAM yang sudah penuh. Kelengkapan aplikasi ini bikin kamu tidak ingin memilih aplikasi lain. RAM Manager Pro memiliki setting yang bisa digunakan sesuai kebutuhan. Misalnya untuk penggunaan biasa tanpa banyak membuka aplikasi kamu bisa menggunakan mode Balance. Sedangkan jika kamu membutuhkan RAM yang besar, seperti saat bermain game, kamu harus mensettingnya ke dalam mode Hard Gaming. Atau jika kamu sedang menggunakan banyak sosial media, sehingga banyak aplikasi yang terbuka kamu tinggal ganti mode ke Multitasking.
Tidak sampai di situ, aplikasi ini juga dilengkapi dengan fasilitas membersihkan junk file dan chache yang harus dikuras. Sehingga RAM bisa menjadi kembali leluasa untuk digunakan, nampaknya aplikasi ini memenuhi seluruh kebutuhan penggunaan RAM di Andorimu ya?
- ROEHSOFT RAM Expanded (SWAP)
Aplikasi ini lebih memfokuskan pada penambahan memori di ponsel androidnmu. Tetapi kemampuan SWAP file-nya bisa memberikan ruang untuk virtual RAM hingga 4GB. Tentu saja akan sangat membantu kamu untuk menambah kapasitas RAM yang dibutuhkan untuk androidmu. Aplikasi ini merupakan salah satu aplikasi penambah RAM android ungulan tahun ini. Sehingga kamu tidak usah kesal karena RAM yang limit ponsel kamu jadi lemot dan mengurangi kinerja ponsel pintarmu. SWAP adalah aplikasi yang bisa kamu andalkan untuk aplikasi penambah RAM android.